Masuki hari ke 3 Kejuaraan Tarkam, Kecamatan Enam Lingkung Ungguli Cabang Olahraga Ini
Kejuaraan Antar Kampung (Tarkam) Kemenpora RI yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Pariaman melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga. Kegiatan ini dimulai pada 22 - 25 Agutus 2024 mengadakan pertandingan pada 4 Cabang Olahraga dan ditambah dengan spesial event.
Cabang olahraga pada Kejuaraan Tarkam yaitu Senam, Bola Voli, Badminton, Atletik Fun Run dan spesial event olahraga baru Plogging. Kejuaraan Tarkam saat ini telah memasuki hari ke 3 yang telah menyelesaikan 3 pertandingan seperti Senam yang diselenggarakan di Hall IKK Padang Pariaman, Bola Voli di Lapangan Voli Pakandangan dan Lapangan IPPERDA Rimbo Dadok di dan Badminton di Hall Nagari Sungai Asam yang diikuti oleh 17 Kecamatan se Kabupaten Padang Pariaman.
Hasil pertandingan dicabang olahraga yang telah selesai saat ini ialah :
Cabang Olahraga Senam dengan hasil,
Senam Tarkam
Juara I : Kec. VII Koto Sungai Sariak
Juara II : Kec. Enam Lingkung
Juara III : Kec. Nan Sabaris
Senam SKJ PKK
Juara I : Kec. Patamuan
Juara II : Kec. Batang Gasan
Juara III : Kec. Batang Anai
Kostum terbaik dan terunik tema Nusantara dan HUT RI :
1. Batang Anai
2. Kurai Taji
3. Salibutan
4. Sei Abang
5. Balah Hilia
6. Aia Tajun
Cabang Olahraga Bulu Tangkis :
Juara I : Kec.Patamuan
Juara II : Kec.Lubuk Alung
Juara III : Kec. V Koto Kp Dalam
Peringkat I : Kec. 2X11 Enam Lingkung
Cabang Olahraga Bola Voli Putri :
Juara I : Kec Lubuk Alung
Juara II : Kec 2X 11 Kayutanam
Juara III : Kec Enam Lingkung
Peringkat I : Kec Sintoga
Cabang Olahraga Bola Voli Putra :
Juara I : Kec Enam Lingkung
Juara II : Kec Kec V Koto Timur
Juara III : Kec Padang Sago
Peringkat I : Kec Lubuk Alung
Pada hasil pertandingan Senam dan Bola Voli. Kecamatan Enam Lingkung Unggul dengan memborong 3 trophy. Tim yang menang dan masuk peringkat mendapatkan hadiah berupa Tabanas dan Trophy untuk masing-masing Cabang Olahraga.
Salam olahraga.